Pelatihan Internal Capacity Building BLK NTB
BLK NTB
Agenda yang dicanangkan oleh Kepala BLK NTB dalam rangka Pelatihan karakter internal pegawai melalui media Outbound.
Berlokasi di Lesehan taufik Desa Suranadi Lombok, dengan diikuti oleh beberapa pegawai dan staf, para pegawai mengikuti beberapa rangkain game Pelatihan Internal Capacity Building BLK NTB dengan sangat gembira dan antusias melahap berbagai materi game hingga membuat suasana semakin cair dan riuh.
Tahapan game Capacity Building BLK NTB dimulai dengan Ice Breaking Game dimana tahap pertama ini bertujuan agar semua peserta menjadi cair tanpa adanya sekat dan dapat mengikuti irama permainan tanpa beban. Berbagai permaianan yang membutuhkan konsentrasi dan kerjasama tim disuguhkan dalam agenda tahap pertama ice breaking.
Selesai dengan tahap Ice Breaking selanjutnya peserta kembali mendapat tantangan untuk menunjukkan imajinasi kelompok dalam mempersentasikan sebuah karya yang harus diselesaikan dan akan dinila oleh tim peserta lawan.
Game Challange tim dalam rangka pelatihan internal Capacity Building BLK NTB menggunakan beberapa media permainan. Game Challange pertama adalah Mengurai benang Kusut hingga menjadi sebuah lingkaran sempurna, selanjutnya Dalam rangka Pelatihan Internal Capacity Building BLK NTB tim peserta mendapatkan challanges berupa transferDonat dan terakhir belajar dalam berkomunikasi dan menyampaikan pendapat dengan media melukis.
Pelatihan Internal Capacity Building BLK NTB diakhiri dengan Makan Bersama dan Bernyanyi serta review game-game pelatihan yang sudah dilakasanakan oleh para peserta.