Outing DIVA Karaoke Mataram di Gili Sudak
Outing
Outing DIVA Karaoke Gili Sudak by COS Lombok
Program outing merupakan sebuah kegiatan rekreasi atau kegiatan yang menyenangka dengan beberpa kegiatan ringa seperti adanya game-games seru dan lain sebagaianya. Biasanya kegiatan outing dilaksanakan di lokasi lokasi wisata seperti taman bermain, area pegunungan dan kawasan pantau atau pulau.
Kali ini Gili Sudak yang merupakan sebuah pulau kecil yang berada di sisi barat selatan Pulau Lombok menjadi pilihan diadakannya outing staff dari DIVA Karaoke Mataram. Di barat Pulau Lombok terdapat beberapa pulau kecil atau biasa disebut di Lombok adalah Gili. Diantara Gili Sudak, terdapat juga Gili Nanggu, Gili Tangkong dan Gili Kedis yang berada di satu kecamatan. Masih banyak gili gili lainnya
Outing DIVA Karaoke Gili Sudak 1
Dimulai dari pemberangkatan dari Mataram dengan menggunakan beberapa unit mobil dan mini bus, peserta Outing DIVA Karaoke Mataram menuju ke Pelabuhan Batu Koq yang berada di wilayah Sekotong untuk bersiap menyeberang di Gili Sudak, venue utama di selenggarakannya kegiatan Outing.
Para peserta outing menggunakan boat untuk menyeberang menuju ke Gili Sudak sekitar 5 boat. Para peserta cukup antusias walaupun kondisi cuaca cerah ceriah alias panas. Sesampai di Gili Sudak peserta disambut dengan minuman welcome drink yaitu Kopi, teh dan Snack, beristirahat sejenak, dilanjutkan dengan agenda beberapa kegiatan game-game ringan yang semakain menghangatkan, mengakrabkan suasana.
Untuk para peserta dikuti oleh jajaran staff DIVA Karaoke dan Pemandu Song atau biasa disebut (PS). Keakraban, keseruan antara staf dan PS semakin membaik dengan adanya beberapa game yang sangat seru. Ditambah dengan pengambilan dokumentasi dari udara atau Drone semakin membuat para peserta antusias untuk mengikuti kegiatan outing.
Outing Diva Karaoke Mataram Di Gili Sudak tidak hanya diadakan di Gili ini, akan tetapi peserta diajak mengelilingi Pulau Gili Nanggu dan Gii Kedias yang berada di sekitar Gili Sudak. Setelah menyelesaikan beberapa aktifitas Game di Gili Sudak dan Makan siang dengan menu Ikan Bakar, perjalanan peserta dilanjutkan dengan aktifitas snorkling di Gili Nanggu.
Outing DIVA Karaoke Gili Sudak 3
Baik Gili Sudak, Gili Nanggu atau Gili Kedis memiliki ciri dan panorama alam yang sangat indah, lebih disarankan untuk mencoba aktifitas snorkling lebih indah dan lebih bagus di Gili Nanggu. Setelah melakukan aktifitas snorkling di Gili Nanggu, perjalanan dilanjutkan kembali menuju ke Gili Kedis, sebuah pulau kecil yang memiliki luas kurang dari 5 are ini tidak berpenghuni.
Beberapa aktifitas outing, outbound ataupun gathering dapat dilaksanakan dimana saja dan tentunya lebih menambah keseruan lebih disarankan mencarai tempat yang dimana semua peserta tidak banyak mengetahui lokasi kegiatan, biar menambah keseruan kegiatan bersama rekan.